Dosen UMY Tumbuhkan Kompetensi Wirausaha Santri

Dosen Program Studi Agribisnis, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) Nur Rahmawati akan melakukan program pengabdian dalam menyelesaikan permasalahan PP Al-Hikmah.

Pondok pesantren merupakan lembaga pendidikan yang menjadi bagian penting dalam sistem pendidikan Indonesia. Pondok Pesantren Al-Hikmah merupakan lembaga pendidikan yang telah berdiri sejak tahun 1989, bertempat di dusun Sumberjo, Karangmojo, Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pictures by Jendela Bisnis

Pada awalnya, sumber pemasukan keuangan dari PP Al-Hikmah bergantung pada 2 donatur. Namun, seiring dengan perkembangannya, masyarakat terlibat dalam kemajuan dan perkembangan PP Al-Hikmah. Meskipun demikian terdapat permasalahan yang dihadapi PP Al-Hikmah dalam pengelolaan sistem keuangannya.

Kemudian, para santri memerlukan pembekalan wirausaha yang bertujuan untuk melatih kewirausahaan sehingga dapat membantu pendapatan PP Al-Hikmah serta bekal kemandirian wirausaha setelah lulus nantinya. Selanjutnya, pondok pesantren ini belum memanfaatkan secara optimal lahan luas yang mereka miliki.
Solusi yang ditawarkan oleh Nur Rahmawati bersama dengan anggota tim pengabdian lainnya, berupa pemberian penyuluhan dalam menumbuhkan motivasi dalam wirausaha bagi santri di PP Al-Hikmah. Lahan milik PP Al-Hikmah kemudian dimanfaatkan dan dioptimalkan dengan adanya pelatihan dan praktek budidaya tanaman sayuran.
Tim pengabdian juga melakukan pendampingan dan pemelihatan tanaman sayuran sampai dengan pelatihan desain dan pengemasan produk sayuran hasil panen yang dibudi dayakan PP Al-Hikmah.
Diharapkan kegiatan ini dapat mendukung pengelolaan keuangan atau finansial bagi PP Al-Hikmah, serta menumbuh kembangkan kompetensi wirausaha bagi santri baik sebelum maupun setelah lulus dari PP Al-Hikmah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *